Ada Penitipan Anak di Kampus C Unair
KOMUNITAS PERISTIWA

Ada Penitipan Anak di Kampus C Unair

Anda orang tua yang sedang mencari taman penitipan anak untuk buah hati? Atau ada kerabat dan sanak famili yang ingin menitipkan anak di tempat penitipan yang terpercaya? Taman Penitipan Anak (TPA) Terpadu Kampus C Universitas Airlangga (Unair) Surabaya solusinya.

Tiga dosen Departemen Administrasi dan Kebijakan Kesehatan (AKK) Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Unair menjadi penggagas berdirinya TPA Terpadu itu. Mereka adalah Dr Ernawaty drg MKes, Ratna Dwi Wulandari SKM MKes dan Nuzulul Kusuma Putri SKM MKes.

Berawal dari hasil penelitian tentang economic value pengasuhan anak, ketiganya meyakini bahwa TPA merupakan bentuk pengasuhan yang paling efisien bagi pasangan muda yang sama-sama bekerja.

Selain mengajarkan anak kemandirian, biaya pengasuhan TPA sesuai dengan kemampuan ekonomi pasangan muda. Hal tersebut mendasari ide mereka untuk mengajukan proposal pengabdian masyarakat pendirian TPA ke Kemenristedikti.

Erna sapaan akrab dari Ernawaty selaku ketua tim juga menjelaskan bahwa timnya telah melakukan analisis pasar tentang peluang mendirikan TPA di Kampus C Mulyorejo. Ternyata, banyak sivitas akademika di Kampus C merupakan pasangan muda yang membutuhkan pengasuhan anak selama ditinggal bekerja.

Selain itu, banyak juga mahasiswa S2 dan S3 yang terkadang harus membawa anaknya saat menempuh pendidikan di Unair. Banyak permintaan terhadap TPA ini tidak sebanding dengan jumlah keberadaan TPA di sekitar Kampus C.

Untuk mewujudkan pendirian TPA di Kampus C, ketiganya secara aktif berguru pada TPA KAMPUS B Unair yang selama ini dikelola oleh Fakultas Psikologi. Sharing pengalaman ini berbuah manis dengan akan di-launching-nya TPA Kampus C, Kamis (25/1).

“Saya berpikir, mengembangkan tempat penitipan anak membutuhkan multidisiplin ilmu yang juga terkait dengan kesehatan anak-anak,” ujar Erna.

Untuk mewujudkan penyelenggaraan TPA yang ideal, selain melakukan diskusi dengan TPA KAMPUS B Unair, Erna juga berdiskusi dengan Balai Pengembangan Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat (BP PAUD dan Dikmas) Jawa Timur. “Saya dapat informasi Petunjuk Teknis Penyelenggaraan TPA ya dari mereka (BP PAUD dan Dikmas, Red),” tambahnya.

Erna mengatakan, penyelenggaraan TPA Kampus C akan melibatkan keterpaduan multidisiplin ilmu yang dibutuhkan dalam perkembangan anak. TPA ini memang baru dan sedang melakukan beragam pengembangan.

Ia dan tim telah melakukan diskusi dengan Wakil Dekan III (maupun perwakilan) dari beberapa fakultas untuk urun rembuk mengenai prinsip keterpaduan dan kontribusi dari masing-masing fakultas.

Diskusi ini dihadiri oleh perwakilan dari Fakultas Psikologi, Fakultas Kedokteran Gigi, Fakultas Kesehatan Masyarakat, Fakultas Keperawatan, Fakultas Kedokteran, Dharma Wanita Persatuan serta Pimpinan dari TPA Kampus B di Jl Airlangga Surabaya.

Syarat anak yang bisa dititipkan di TPA ini adalah anak yang termasuk dalam rentang usia tiga bulan hingga masa pra sekolah, yakni tujuh tahun. Sejak dibuka pendaftaran pada minggu lalu, cukup banyak orang tua yang ingin menitipkan anak ke TPA Terpadu ini. Bahkan, ada pula ibu yang sedang hamil tua sudah berencana untuk kelak menitipkan anaknya.

Sementara itu, TPA Kampus C juga telah mendapatkan tawaran kerjasama dari center lain untuk mengembangkan metode pengasuhan yang ideal. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (UNUSA) telah menawarkan diri memagangkan peserta didiknya di TPA Kampus C.

UNUSA bermaksud untuk menjadikan TPA Terpadu Kampus C sebagai tempat magang bagi mahasiswa Prodi S1 Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) yang dimilikinya.

Personel TPA Kampus C sendiri saat ini, selain pengasuh yang berpengalaman, sudah diperkuat dengan kehadiran seorang lulusan Magister Psikologi Universitas Airlangga dan seorang Sarjana Kesehatan Masyarakat.

Kurikulum telah selesai disusun. Kini, Erna dan tim sedang dalam upaya mengembangkan uraian pekerjaan masing-masing pengasuh agar sesuai dengan standar yang ditentukan.

Bagi anda orangtua yang memiliki anak pra sekolah dan tertarik untuk menitipkan putra putri di TPA Terpadu Kampus C Unair, daftarkan sekarang juga di Sekretariat TPA Terpadu (Jl. Wisma Permai Tengah 1 Blok AA 25) atau menghubungi Sdri. Dini Aftin Rahmadevi (081216223496). (ita)